10 Aplikasi Belajar Bahasa Jepang Paling Lengkap




Selain bahasa Korea, Jepang merupakan bahasa yang juga menarik untuk dipelajari.

Untuk belajar bahasa Jepang kamu tidak perlu kursus, kamu bisa menggunakan aplikasi belajar bahasa Jepang.

Belajar secara otodidak adalah cara yang menyenangkan sekaligus fleksibel dari segi waktu dan hemat dari segi biaya.

Maka dari itu, mengunduh aplikasi di bawah ini akan sangat membantu kamu. Ada banyak sekali aplikasi yang ada pada Google Play Store Android dan iOS.

Tetapi, aplikasi di bawah ini adalah aplikasi yang terbaik dan direkomendasikan untuk pemula. Daftarnya antara lain adalah:

1. Belajar Bahasa Jepang Lengkap

Belajar Bahasa Jepang Lengkap

Aplikasi ini dapat kamu unduh secara gratis dari Google Playstore bagi pengguna Android. Ratingnya sangat tinggi dengan berbagai ulasan positif di dalamnya.

Sudah lebih dari 100 ribu user yang mengunduh aplikasi yang dibesut oleh Yongkru ini. Beberapa fitur yang ada pada aplikasi ini adalah:

  • Hiragana
  • Katakana
  • Kosakata penting
  • Kalimat umum
  • Hitung nomor
  • Panduan video
  • Latihan

Ini sangat cocok bagi kamu yang baru saja mulai belajar bahasa Jepang. Kamu bisa memulainya dari dua alphabet Jepang Hiragana dan Katakana tersebut.

Dikarenakan aplikasi ini gratis, nantinya kamu akan dihadirkan iklan. Tetapi hal tersebut bukan masalah karena konten yang disediakan memang bagus dan gratis.

Download

2. Hiragana Memory Hint [Indonesian]

Hiragana Memory Hint [Indonesian]

Aplikasi untuk belajar bahasa Jepang dengan mandiri yang selanjutnya adalah besutan The Japan Foundation.

Apa sajakah yang ada pada aplikasi ini? antara lain adalah sebagai berikut:

  • Belajar huruf Hiragana dari awal, huruf ini adalah huruf yang biasa digunakan di Jepang selain Katakana.
  • Bentuk dari pembelajaran yang ada di aplikasi ini layaknya game karena kamu akan diilustrasikan dengan jembatan keledai yang lucu.
  • Kamu juga akan diajarkan cara pengucapannya lewat audio yang telah tersedia.
  •  Interface dari aplikasi ini sangat lucu dan simpel sehingga menyenangkan untuk digunakan.

Aplikasi ini layak kamu pertimbangkan dan kamu unduh! Hal tersebut karena aplikasi ini akan sangat membantu kamu dalam belajar.

Download

3. Katakana Memory Hint [Indonesian]

Katakana Memory Hint [Indonesian]

Masih dari The Japan Foundation yang satu ini khusus untuk Hiragana.

Keunggulan dari aplikasi yang khusus membahas huruf Katakana ini kurang lebih sama dengan aplikasi turunannya, antara lain:

  • Dengan penampilan yang bagus dan jelas, dijamin kamu akan mudah untuk membaca dan memahami tulisan Jepang.
  • Kamu akan menemukan kuis untuk mengasah sejauh mana pemahaman kamu.
  • Sama seperti aplikasi dari The Japan Foundation sebelumnya, terdapat pula audio sehingga kamu mudah dalam memahami pengucapannya dan sekaligus mempraktekkannya

 Seru sekali, kan? Maka jika kamu ingin belajar huruf Katakana wajib hukumnya mengunduh aplikasi ini.

Download

4. Learn Japanese with LingoDeer

Learn Japanese with LingoDeer

Aplikasi yang selanjutnya ini besutan dari Lingodeer. Disini kamu bisa belajar bahasa Inggris, Mandarin, Korea, dan juga Jepang.

Ini merupakan cara mudah dan cara cepat dalam belajar bahasa Jepang.

Hal ini dikarenakan kamu akan diajak berlatih berbicara bahasa Jepang mulai dari pertama kamu menggunakan app ini.

Fitur-fitur lainnya yang terdapat pada aplikasi ini antara lain adalah:

  • Pembelajaran offline
  • Tes penempatan
  • Flashcard
  • Catatan grammar
  • Pop kuis

Penampilan aplikasi yang didominasi warna kuning dengan ikon rusa ini sangat lucu. Aplikasi ini juga diklaim sebagai aplikasi ramah keluarga.

Download

5. Drops: Belajar bahasa Jepang, Kanji, dan Hiragana

Drops Belajar bahasa Jepang, Kanji, dan Hiragana

Pengembang Language Drops memang terkenal membuat aplikasi belajar bahasa yang berkualitas.

Terbukti dari rating di Google Play Store mencapai 4.8 dengan lebih dari 500 ribu unduhan.

Apa sajakah yang akan kamu temukan dalam aplikasi ini? Antara lain:

  • Belajar huruf Kanji dan juga Hiragana.
  • Ada berbagai kategori mulai dari perjalanan, kota, komputer, makanan, dan lain sebagainya
  • Ada pelacakan progres belajar kamu sehingga kamu bisa mengerti sejauh mana pencapaian kamu

Aplikasi ini sangat cocok bagi kamu yang termotivasi mendapatkan progres yang lebih tinggi dari hari sebelumnya.

Maka dari itu, wajib untukmu mengunduh aplikasi yang satu ini.

Download

6. Hiragana Quest: Learn Japanese Alphabet

Hiragana Quest Learn Japanese Alphabet

Aplikasi yang mampu membuat kamu pandai menulis bahasa Jepang ini mendapatkan rating 4.6 di Google Play.

Ukuran aplikasinya adalah 31 mb dan terdapat pembelian dalam aplikasi untuk fitur tambahan.

Bukan hanya menulis, kamu juga akan diajarkan membaca huruf Jepang. Ini adalah aplikasi yang sangat cocok untuk kamu yang merupakan pemula di bidang ini.

Warna tampilan aplikasi ini didominasi dengan warna merah. Warna ini sangat menarik dan mampu menimbulkan kesan yang positif.

Ada beberapa fitur yang akan kamu temukan di aplikasi yang berbasis bahasa Inggris ini. Fiturnya antara lain:

  • Pronunciation
  • Keywords
  • Building blocks
  • Stories
  • Drawing
  • Test

Dengan fitur yang ada, kamu akan jago berbahasa Jepang dengan cepat. Jadi aplikasi ini patut kamu miliki.

Download

7. Learning Japanese with Tae Kim

Learning Japanese with Tae Kim

Jika list di atas rata-rata untuk Android, maka kamu pengguna Apple harus mengunduh aplikasi ini.

Aplikasi Learning Japanese with Tae Kim ini berbasis bahasa Inggris ya.

Aplikasi ini langsung diajar oleh Tae Kim dan dilengkapi dengan berbagai materi yang menarik dan mudah dipahami.

Pada akhir pembelajaran, juga terdapat tes untuk mengetahui seberapa jauh kemampuan kamu.

Interface nya sangat bagus dan simpel sehingga tidak akan membingungkan penggunanya.

Download

8. Hello Talk – Pertukaran Bahasa dan Belajar Bahasa

Hello Talk - Pertukaran Bahasa dan Belajar Bahasa

Jika kamu ingin mahir melakukan percakapan bahasa Jepang, Hello Talk harus segera kamu unduh di playstore.

Aplikasi yang keren ini harus kamu unduh karena beberapa alasan, yakni:

  • Kamu dapat mengobrol secara langsung dengan native speaker bahasa Jepang. Tentu ini adalah pelajaran yang efektif yang bisa kamu lakukan tanpa harus jauh jauh ke Jepang.
  • Kamu juga bisa menemukan partner bahasa kamu dan saling bertukar belajar bahasa satu sama lain.
  • Bukan hanya pandai, tetapi kamu  juga akan mendapatkan teman.
  • Belajar layaknya kursus tanpa harus mengeluarkan uang.
Download

9. Belajar Kanji Jepang

Belajar Kanji Jepang

Aplikasi untuk android selanjutnya adalah Belajar Kanji Jepang dari Chase Colburn. Fitur yang akan kamu dapatkan di aplikasi ini antara lain:

  • Ribuan kanji Jepang yang disuguhkan dalam bentuk kartu bergambar.
  • Belajar melalui kuis untuk mengetes kemampuan kamu.
  • Fitur menulis huruf kanji yang benar beserta tutorialnya.

Jadi jika kamu ingin belajar huruf Kanji yang terkenal susah itu, kamu tidak perlu khawatir. Dengan berbagai fitur yang ditawarkannya semuanya akan semakin mudah.

Download

10. Jsho – Japanese Dictionary

Jsho - Japanese Dictionary

Jika kamu suka aplikasi yang to the point dengan ukuran kecil tetapi lengkap, maka aplikasi ini adalah jawabannya.

Kelebihan aplikasi yang satu ini antara lain adalah:

  • Ukurannya kecil untuk aplikasi berbasis offline.
  • Interface atau tampilannya sangat sederhana.
  • Lengkap dengan berbagai bentuk kalimat pasif, kondisional, progresif, dan lain sebagainya
  • Cepat dan mudah digunakan.
Download

Lengkap sudah 10 aplikasi belajar bahasa Jepang yang harus kamu ketahui. Sudahkah kamu memiliki salah satunya?

Kamu bisa memiliki lebih dari satu yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.